Sambut ajang bergengsi sepakbola, Euro Cup 2012, pakar hipnotis Romy Rafael akan memprediksi negara mana yang akan menjadi juara.
Romy pun mempunyai cara unik untuk memprediksi. Rencananya pria yang selalu mengenakan kain hitam di kepalanya itu akan menghipnotis dirinya sendiri.
"Biasanya saya menghipnotis orang lain, nanti saya akan menghipnotis diri sendiri," ucap Romy dalam jumpa pers 'Sportacular Euro 2012 RCTI' di Hard Rock Cafe, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (5/6).
Tidak hanya itu, Romy juga akan menyelam di dalam akuarium berukuruan 2m x 2m. Kemudian ia akan menuliskan dalam selembar kertas negara pemenang dan digantung hingga pertandingan Euro 2012 berakhir.
Alasan Romy memilih air sebagai meditasi karena ia bisa lebih konsentrasi tanpa ada suara. "Karena nggak kedengaran suara apa-apa di dalam air, hanya saya dan suara hati saya," paparnya.
bagaimana hasilnya kita lihat nanti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar